Wednesday, January 8, 2014

Biografi Tokoh Kelahiran 17 Februari



Biografi Tokoh Kelahiran 17 Februari


Tanggal 17 Februari adalah hari ke-48 dalam kalender Gregorian. Pada 17 Februari 1753 hari langsung disambung dengan 1 Maret 1753 ketika Swedia berganti dari kalender Julian ke kalender Gregorian. Ada beberapa tokoh yang lahir pada tanggal 17 Februari ini, diataranya Tobias Mayer, seorang astronom Jerman yang terkenal karena studi Bulannya yang lahir tahun 1723. Ada beberapa tokoh lainnya, yang akan kami ulas sedikit biografinya diantaranya adalah :

Otto Stern (Sohrau, Silesia Hulu, Jerman, 17 Februari 1888—17 Agustus 1969) adalah seorang fisikawan Jerman dan penerima Hadiah Nobel Fisika pada tahun 1943. Pada 1892 ia pindah dengan orang tuanya ke Breslau, di mana ia mengikuti perguruan tinggi. Ia mulai belajar kimia fisik pada 1906, menerima gelar Ph.D. dari Universitas Breslau pada 1912. Pada tahun yang sama ia mengikuti Albert Einstein di Universitas Praha dan kemudian mengikutinya ke Universitas Zurich, di mana ia menjadi dosen tersendiri dalam bidang Kimia Fisika di Eidgenössische Technische Hochschule pada 1913.

Pada 1914, ia pindah ke Universitas Frankfurt am Main sebagai dosen tersendiri Fisika Teori dan tetap bertahan di sana sampai tahun 1921, kecuali selama dinas militer. Antara 1921 - 1922, ia merupakan lecturer Kepala Fisika Teori di Universitas Rostock, dan pada tahun 1923, menjadi Guru Besar Kimia Fisik dan direktur laboratorium di Universitas Hamburg, di mana ia tetap di sana sampai 1933. Setelah beristirahat dari posisinya di Universitas Hamburg pada 1933, ia menjadi guru besar fisika di Institut Teknologi Carnegie dan kemudian guru besar pensiun di Universitas California, Berkeley.

Stern merupakan fisikawan eksperimental yang menonjol; sumbangannya termasuk pengembangan metode sinar molekul, penemuan kuantisasi putaran (dengan Walther Gerlach, 1922; lihat Percobaan Stern-Gerlach), pengukuran momen magnetik atom, pertunjukan sifat gelombang atom dan molekul, dan penemuan momen magnetik proton. Ia menerima Hadiah Nobel Fisika 1943. Stern meninggal pada 17 Agustus 1969.

Sir Ronald Aylmer Fisher, FRS (17 Februari 1890 – 29 Juli 1962) adalah pakar statistika, pertanian eksperimental, dan genetika kuantitatif asal Inggris. Ronald Fisher adalah pemberi landasan bagi banyak aspek dalam statistika modern, khususnya di bidang statistika inferensi, yang mempelajari teori estimasi dan uji hipotesis.

Ia juga dikenal sebagai orang yang mampu menyatukan dua kutub perdebatan di awal perkembangan genetika modern: antara kutub genetika kuantitatif dan genetika kualitatif (genetika Mendel). Richard Dawkins, tokoh pendukung neo-Darwinisme dan ateisme, menyebutnya sebagai "Pengganti Darwin terbesar", dan ahli sejarah statistika Anders Hald menyebut "Fisher adalah seorang jenius yang dengan sendirian menciptakan dasar-dasar ilmu statistika
modern".

Hans Joachim Morgenthau (17 Februari 1904 – 19 Juli 1980) adalah salah satu figur politik internasional ternama pada abad ke-20. Ia membuat kontribusi besar terhadap teori hubungan internasional dan studi hukum internasional. Bukunya, Politics Among Nations, pertama diterbitkan tahun 1948, dicetak dalam berbagai edisi dan menjadi buku teks yang paling banyak digunakan dalam bidangnya di universitas-universitas Amerika Serikat. Selain itu, Morgenthau banyak menulis tentang politik internasional dan kebijakan luar negeri Amerika Serikat untuk jurnal-jurnal umum seperti The New Leader, Commentary, Worldview, dan The New Republic.

Ia kenal dan bekerja sama dengan berbagai intelektual dan penulis ternama pada masanya, seperti Reinhold Niebuhr, George F. Kennan, dan Hannah Arendt. Pada satu masa di awal Perang Dingin, Morgenthau menjadi konsultan Deplu AS sementara Kennan memimpin Staf Perencanaan Kebijakannya. Sepanjang kariernya, Morgenthau merupakan kritikus akademik terhadap kebijakan luar negeri AS ketimbang menjadi perancangnya. Ia juga secara terbuka menentang keterlibatan Amerika Serikat di Vietnam

No comments:

Post a Comment