Saturday, November 30, 2013

Domba


Domba atau biri-biri (Ovis) adalah ruminansia dengan rambut tebal dan dikenal orang banyak karena dipelihara untuk dimanfaatkan rambut (disebut wol), daging, dan susunya. Yang paling dikenal orang adalah domba peliharaan (Ovis aries), yang diduga keturunan dari moufflon liar dari Asia Tengah selatan dan barat-daya. Untuk tipe lain dari domba dan kerabat dekatnya, lihat kambing antilop. Domba berbeda dengan kambing.


Klasifikasi


Domba masuk dalam sub family Caprinae dan family Bovidae. Genus Ovis mencakup semua jenis domba, sedangkan domba domestikasi termasuk ke dalam spesies Ovis aries. Selanjutnya dikemukakan pula bahwa terdapat 7 jenis domba liar yang berbeda terbagi ke dalam 40 macam varietas yang berbeda. Spesies domba yang telah mengalami domestikasi meliputi domba Argali (Ovis ammon) berasal dari Asia tengah, domba Urial (Ovis Vignei) juga berasal dari Asia, sedangkan domba Moufflon (Ovis Musimon) berasal dari Asia Kecil dan Eropa.

Paling tidak ada tujuh spesies domba:

1. Argali, Ovis ammon
2. Domba peliharaan, Ovis aries
3. Bighorn Sheep, Ovis canadensis
4. Thinhorn Sheep, Ovis dalli
5. Mouflon, Ovis musimon
6. Domba salju, Ovis nivicola
7. Urial, Ovis orientalis

Banyaknya ras domba membuat orang biasa membagi berdasarkan kemanfaatannya:

1. domba penghasil wol
2. domba pedaging
 3. domba penghasil wol sekaligus pedaging

No comments:

Post a Comment