Saturday, July 25, 2015

Resep Cara Memasak Sate Kambing Khas Wonogiri



Resep Cara Memasak Sate Kambing Khas Wonogiri

Resep Cara Memasak Sate Kambing Khas Wonogiri – Masih seputar menu nusantara dari resepcaramemasak.info karena kalau kita hitung ada banyak sekali menu dari nusantara ini contohnya saja seperti yang telah kami berikan di situs ini seperti sate ayam khas madura, soto sokaraja dan masih banyak lainnya yang bisa anda coba untuk membuatnya. Menu kali ini adalah terbuat dari bahan daging kambing dan berasal dari wonogiri.

Nah menu kali ini bernama sate wonogiri kenapa bernama sate kambing wonogiri, ya jelas makanan ini berasal dari kota wonogiri sama halnya dengan menu mie ayam bakso wonogiri. Sate kambing yang berasal dari Wonogiri ini sedikit berbeda jika dibandingkan dengan sate kambing yang biasanya kita santap. Loh kok bisa memang kenapa dengan sate yang satu ini? nah Sate kambing biasanya yang kita nikmati itu menggunakan saus kacang atau kecap, tetapi tidak untuk sate kambing khas wonogiri ini. Sate kambing ini disajikan dengan kuah kuning yang lebih mirip dengan kuah gulai dan ditambah lagi untuk pelengkapnya ada ketimun, plus irisan cabai dan bawang merah. Langsung saja mari kita praktik untuk memasaknya.

Bahan Sate Wonogiri

500 gram daging kambing, dipotong kotak 2 1/2 cm
1 lembar daun pepaya
tusuk sate
Bahan Olesan

4 sendok makan kecap manis
1 sendok makan minyak goreng
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk

Bumbu Sate Wonogiri

750 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 batang serai, dimemarkan
2 lembar daun salam
1 sendok teh kecap manis
1/2 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus Sate Wonogiri

2 siung bawang putih
5 butir bawang merah
2 buah kemiri, sangrai
3 cm kunyit, dibakar
2 cm jahe
1/2 sendok teh ketumbar

Bumbu Sambal Sate Wonogiri

5 buah cabai rawit merah, diiris
8 butir bawang merah, diiris
1 buah ketimun, dipotong 3×1 cm, dibuang biji
2 sendok teh kecap manis

Cara membuat dan memasak sate kambing wonogiri :
Pertama Langkanya remas-remas daging kambing dan juga daun pepaya. Lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit. Kemudian bersihkan.
Selanjutnya Kita rendam daging kambing dalam bahan olesan yang telah dipersiakan. Anda diamkan selama 10 menit.
Kemudian Anda rusuk-tusuk daging kambing sesuai selera ukuran yang anda inginkan lalu ditusuk ke tusukan sate. Lalu bakar daging yang telah ditusuk tadi sambil Anda dioleskan bahan olesan hingga matang. Kemudian pisahkan dari tusukannya.
Untuk Bahan Kuah, Anda tumis bumbu halus, ditambah lagi dengan lengkuas, serai, dan juga daun salam hingga harum.  Lalu tuang santan. Jangan lupa anda juga tambahkan kecap manis, ditambah lagi garam, merica, dan gula. Anda aduk hingga mendidih.
Selesai kemudian Anda Sajikan sate bersama siraman kuah dan pelengkapnya.
Menu sate wonogiri ini dibuat untuk 4 porsi.
Sekian menu nusantara sete wonogiri dari kami, semoga anda bisa dengan mudah memahami bahasa untuk tutorial memasak ini dan anda bisa cepat sukses untuk meciptakan resep baru di tangan anda sendiri.

No comments:

Post a Comment